X

Pro Titan Optimistis Kalahkan Persires

Medan (ANTARA News) – Pro Titan FC bertekad menambah raihan tiga poin di kandang dengan menaklukkan tamunya Persires Rengat dalam lanjutan kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2011/2011 putaran pertama yang akan digelar Selasa (4/1) di Stadion Teladan Medan. Asisten pelatih Pro titan FC Yahya di Medan, Senin, mengatakan, pihaknya optimistis dapat meraup poin penuh menghadapi Persires Rengat, mengingat tim yang berlambang Kuda Pegasus tersebut sudah mengetahui titik kelemahan lawan

Medan (ANTARA News) – Pro Titan FC bertekad menambah raihan tiga poin di kandang dengan menaklukkan tamunya Persires Rengat dalam lanjutan kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2011/2011 putaran pertama yang akan digelar Selasa (4/1) di Stadion Teladan Medan.

Asisten pelatih Pro titan FC Yahya di Medan, Senin, mengatakan, pihaknya optimistis dapat meraup poin penuh menghadapi Persires Rengat, mengingat tim yang berlambang Kuda Pegasus tersebut sudah mengetahui titik kelemahan lawan.

Menurut dia, kemenangan atas Persires sangat penting artinya bagi anak-anak Pro Titan demi memperbaiki mental yang sempat anjlok usai kekalahan di laga tandang sebelumnya.

“Persiapan tim kami lebih baik dari Persires, apalagi Persires saat ini sedang dilanda masalah finansial dan hengkangnya beberapa pemain yang tentunya akan mengganggu kondisi tim. Jadi kita harus raih poin penuh,” katanya.

Ia mengatakan, anak-anak asuhnya akan diintruksikan bermain menyerang demi mendulang gol sebanyak-banyaknya, karena dengan banyaknya gol akan memperbaiki agresivitas gol timnya yang saat ini masih rendah.

“Tidak ada salahnya mencoba mencetak banyak gol, karena kita saat ini memang sedang defisit gol. Yang pasti kedua tim akan main dengan 100 persen kekuatan lokal tanpa seorang pun diperkuat pemaing asing,” katanya.

Pelatih Persires Rengat Lilik Suhaeri mengatakan, meski saat ini sedang dilanda krisis pemain, pihaknya siap melakoni tandang melawan Pro Titan walau hanya hanya berkekuatan 14 pemain saja.

“Kami memang sedang dalam kondisi tidak baik, tapi tim siap memberikan perlawanan maksimal. Meski sedang banyak masalah bukan berarti kami akan menyerah,” katanya.(*)

KR-JRD/R014

Sumber: http://www.antaranews.com/berita/1294075724/pro-titan-optimistis-kalahkan-persires

Categories: OLAHRAGA