X

KES KECAMATAN LINGGA JUARAI LPI U-15 KABUPATEN LINGGA

 ​
foto : koranpeduli.com
Daik, LINGGA POS – Kesebelasan Sepakbola Kecamatan Lingga berhasil menjadi yang terbaik dalam gelar turnamen Sepakbola Liga Pelajar Indonesia (LPI) U-15 yang digelar sejak 13 – 16 April 2017 dan diikuti oleh seluruhnya 10 kecamatan yang ada di Lingga. Pertandingan LPI U-15 tahun 2017 ini diselenggarakan di dua lokasi berbeda yakni di Lingga dan di Desa Kote, Kecamatan Singkep Pesisir. Dalam laga final, Minggu (16/4), Kecamatan Lingga menjungkalkan harapan kesebelasan Kecamatan Singkep Pesisi dengan angka telah setelah perpanjangan waktu dengan skor 3 – 1 di Lapangan Sepakbola Sultan Mahmud Riayatsyah III, Daik-Lingga. Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Dispora Lingga Safaruddin berkenan menyerahkan piala kepada pemenang dengan disaksikan ratusan penonton yang memadati lokasi pertandingan final tersebut. “Turnamen Sepakbola LPI U-15 Kabupaten Lingga ini kita gelar antara lain sebagai bagian dari langkah kita mencari bibit-bibit pesepakbola andal usia 15 tahun guna nantinya dapat mewakili Kabupaten Lingga di ajang tingkat Provinsi Kepri,” kata Safaruddin dalam kata sambutannya. “Dari sini nanti akan kita pilih 18 pemain terbaik sebagai wakil daerah di Piala Gubernur Kepri yang jika tidak ada perubahan akan digelar pada 15 Mei depan,” tambah Ketua KNPI Lingga ini. Pihaknya, lanjut dia sudah menerima surat sebagai peserta di kejuaraan bergengsi tersebut dan dari Bupati Lingga Alias Wello sendiri sangat antusias agar Lingga dapat menjadi yang terbaik serta memberikan arahan untuk segera menyiapkan tim untuk mengikuti turnamen tingkat provinsi itu. Dia juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada semua elemen yang terlibat dalam turnamen Sepakbola LPI U-15 Kabupaten Lingga yang telah berjalan dengan sukses. “Kita harapkan agar turnamen Sepakbola LPI U-15 dapat digelar secara berkala dan dapat diselenggarakan di setiap kecamatan pada setiap penyelenggaraannya di masa datang,”pungkasnya. (syk,af)

Categories: LINGGA