X

SEBASTIAN KURZ, PRESIDEN TERMUDA DI DUNIA

(LINGGA POS) – Partai Rakyat Austria (OVP) mengumumkan kemenangannya dalam pemilihan umum (pemilu) negara tersebut pada Senin (16/10) malam berdasarkan perhitungan suara sementara atau dengan suara yang masuk telah mencapai 90 persen. Pengumuman itu justru disampaikan langsung oleh Menteri Luar Negeri Austria, Sebastian Kurz yang nota bene dialah kelak yang akan menjadi kepala pemerintahan Austria. Dan, dengan kemenangannya itu, Sebastian Kurz juga menyandang sebagai presiden termuda di dunia saat ini. “Saya sangat tersentuh dan kami telah membuat sesuatu yang tidak mungkin menjadi kenyataan. Berkat komitmen dan kesuksesan bersejarah Anda, dan inilah kesempatan kami untuk menerapkan perubahan yang sebenarnya,” kata Kurz (31) dilansir dari New York Times, Senin (16/10).

Kurz, yang dijuluki ‘Wunderwuzzi’ adalah Ketua Cabang OVP sayap kanan pada delapan tahun lalu. Dia menikmati kenaikan karier yang pesat sejak itu dan menjadi Menteri Luar Negeri termuda di dunia pada 2013 sebelum terpilih sebagai Ketua OVP pada Mei 2017.

15 TAHUN LEBIH MUDA.

Sebastian Kurz lebih muda 15 tahun dari pemimpin muda lainnya dari Kanada, Justin Trudeau ‘Si Ganteng’ dan lebih muda 2 tahun dari pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un serta 8 tahun lebih muda dari Presiden Prancis Emmanuel Macron. Secara teknis, dia adalah ‘milen’ (millenial) alias generasi yang lahir antara tahun 1982 dan 2002 sebagai Kepala Negara. (aqsa leonardo rahardian/tc/afp)

Categories: MANCANEGARA