Dabo, LINGGA POS – HILANG SAAT MELAUT MENCARI UDANG. Tim SAR Lingga bersama Polair Polres Lingga dan BPBD, Sat Pol PP Lingga bersama warga nelayan Pulau Berhala, Pulau Palang Kecamatan Singkep Selatan dan tak ketinggalan Karang Taruna Singkep Pesisir dan Singkep berjibaku mencari keberadaan Zulkifli (29), satu dari dua nelayan yang terkena musibah tenggelamnya pompong yang mereka gunakan untuk mencari udang di perairan Pulau Berhala, Lingga, Senin (28/10). Encek Rahman (19), rekan Zulkifli berhasil selamat dari musibah tersebut. Tak kurang sekitar 30 pompong warga juga dikerahkan untuk mencari keberadaan Zulkifli. Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho melalui Kasat Polair Polres Lingga mengatkan pihaknya bersama tim SAR gabungan dibantu masyarakt terus berusaha mencari keberadaan Zulkifli. Menurut Camat Singkep Selatan, Sabirin kejadian menimpa kedua warganyabitu pada Senin (28/10) sekitar pukul 16.00 WIB. “Informasinya waktu itu mereka lagi menjaring udang dimana arus dan gelombang cukup kuat sehingga air laut masuk ke dalam pompong dan membuat pompong terbalik dan karam,” kata Abah sapaan akrabnya. Sampai berita ini diturunkan tim SAR gabungan terus mencari keberadaan Zulkifli. (jm/foto suarakepri.com)